fbpx

4 Tips Jitu Tetap Sehat setelah makan lemak pada saat lebaran

Oleight | Makan makanan berlemak| sehat makan lemak| tips makan sehat| tetap sehat makan lemak

Sahabat Oleight, saat memasuki Hari Raya Lebaran atau Idul Fitri, banyak sekali hidangan menggiurkan yang dihidangkan di meja makan atau pun saat makan bersama dengan kerabat. Diantara makanan tersebut tentunya terdapat jenis makanan berlemak tinggi. Nah supaya tetap sehat dan tidak membuat pola makan buruk, ada baiknya kamu cermati 4 tips ampuh berikut ini saat makan makanan berlemak :

 

1. Kombinasi Makan sayuran hijau setiap kali makan 

Kamu bisa menggabungkan atau lakukan kombinasi makanan berlemak dengan makan sayuran hijau tinggi vitamin dan kalsium. Hal itu bertujuan supaya kandungan lemak dalam tubuh tetap terjaga dan tetap dalam pola makan yang sehat.

2. Minum jus anggur 

10 Jus Buah untuk Bantu Bikin Wajah Bercahaya, Bikin Awet Muda - Hot Liputan6.com

Sama seperti sebelumnya, Kamu juga bisa menggabungkan atau lakukan kombinasi makanan berlemak dengan minum jus buah anggur. Hal ini bertujuan supaya kandungan lemak dalam tubuh tetap terjaga dan mencegah penurunan kesehatan arteri pembuluh darah.

3. Makan Oat 

Lancarkan Pencernaan dan Sehatkan Jantung dengan Rajin Makan Oatmeal

Oatmeal diketahui dapat mengontrol tingkat rasa lapar dan meningkatkan produksi hormon kenyang berkat kandungan air dan beta-glucan (serat larut) yang tinggi di dalamnya. Dengan manfaat ini, mengonsumsi oatmeal akan menyebabkan penurunan asupan kalori, menurunkan berat badan, sekaligus menurunkan risiko obesitas.

4. Konsumsi suplemen kaya antioksidan

5 Jenis Suplemen Tambahan yang Tak Perlu Dikonsumsi

Konsumsi suplemen makanan seperti vitamin C dapat mencegah penurunan kesehatan arteri. antioksidan juga bersifat menangkal radikal bebas. Jika dibiarkan, radikal bebas dapat menyebabkan kerusakan pada sel-sel tubuh yang sehat. Radikal bebas ditengarai sebagai penyebab berbagai penyakit seperti kanker, penyakit jantung, berkurangnya kemampuan penglihatan, hingga alzheimer.

Terapkan tips sehat tersebut saat kamu makan makanan yang tinggi lemak terutama di saat masa lebaran. Bagikan tips penting berikut kepada teman-temanmu dan jangan lupa selalu follow akun kami untuk promo belanja dan tips menarik lainnya.

Share

Facebook
Twitter
LinkedIn

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Shopping cart0
There are no products in the cart!
Continue shopping

20% off

sale