Oleight | Khasiat minyak kayu putih, minyak kayu putih, kayu putih untuk Kesehatan
Secara umum, minyak kayu putih digunakan untuk menghangatkan tubuh dan membuatnya lebih nyaman serta rileks.
Namun, lebih dari itu, minyak kayu putih memiliki khasiat-khasiat lain untuk kesehatan yang mungkin jarang diketahui.
Yuk simak berikut adalah 5 khasiat minyak kayu putih untuk kesehatan:
- Minyak kayu putih dapat meredakan batuk Sejak lama, minyak kayu putih digunakan sebagai pereda batuk. Caranya, gosokkan minyak kayu putih pada dada dan tenggorokan.
Hangat dari minyak kayu putih tidak hanya dapat meredakan batuk, tetapi juga meredakan gejala pilek atau flu biasa.
- Minyak kayu putih dapat mencegah gigitan serangga.
Nyamuk dan serangga yang menggigit dapat membawa penyakit yang berbahaya, seperti demam berdarah. Salah satu cara untuk menghindari gigitan serangga, terutama saat berada di luar rumah, adalah dengan mengoleskan minyak kayu putih.
- Minyak kayu putih dapat melegakan pernapasan
Masalah pernafasan seperti asma dan sinusitis dapat diredakan dengan menghirup uap yang ditambahkan minyak kayu putih. Minyak kayu putih akan bereaksi dengan mengurangi lendir dan melonggarkannya.
- Minyak kayu putih memiliki sifat anti-inflamasi Sifat anti-inflamasi yang dimiliki minyak kayu putih dapat meredakan gejala herpes. Mengoleskan minyak kayu putih ke luka dingin dapat mengurangi rasa sakit dan mempercepat proses penyembuhannya.
- Minyak kayu putih dapat meringankan nyeri sendi.
Minyak kayu putih dapat mengurangi rasa sakit dan peradangan yang terkait dengan beberapa kondisi sehingga mungkin bermanfaat bagi orang yang mengalami sakit punggung.
Jadi demikian manfaat minyak kayu putih secara lengkap ya sahabat oleight.
Selalu follow akun kami untuk dapatkan informasi menarik lainnya